-->

Profil Arin Khurota

 Update 10 November 2020

Omegarion
Maaf, saya masih pemula

Omegarion adalah nama pena dari Arin Khurota A'yun, sering dipanggil Arin atau Aan. Disamping kebiasaan blogging, saya juga senang menulis. Beberapa buku saya sudah terbit, hanya saja masih antologi. Ingin menerbitkan buku tunggal, tetapi konsisten menulis itu susah, huhu...

Hehe.. Maaf keselipan curhat.

Bagiku, diriku tetap yang terbaik. Bukan mencoba menjadi orang lain agar diterima orang-orang di sekitar kita!

Deduksi yang menggambarkan keseluruhan cerita hidup yang terkadang kontradiktif dengan pribadi saya yang saya rasa memang kurang baik.

Baca Portofolio Saya di Halaman ini. 

Introduction

Saya kelahiran angkatan 20-an, tepatnya 2001 (Hehe, masih muda). Latar belakang pendidikan saya nyasar di kesehatan. Saya orangnya banyak dikenal serius. Namun, beberapa orang yang sangat mengenal saya akan melabeli saya orang yang receh :v

Apakah saya tidak menerima kenyataan diri saya yang seperti itu? Tidak. Saya akan mencoba untuk lebih mencintai diri saya.

Sejujurnya, saya sangat tahu bagaimana diri saya. Saya adalah orang yang sulit sekali diterima dalam sosial. Susah berkomunikasi, susah menaruh kepercayaan pada orang lain, bahkan, seorang psikolog mendiagnosis saya mengidap suatu syndrom. Red. Syndrom Asperger

Saat itu keadaan saya berada di perantauan. Alhasil, orang-orang yang tinggal dekat dengan 'rumah sementara' saya itu, menjauhi saya karena 'perbedaan kepribadian' itu. Juga, psikolog yang masih menempuh jenjang kuliah S2 itulah yang menyadarkan saya tentang diagnosisnya. Saya tidak bisa menyangkalnya, sebab di masa lampau - sebelum diagnosis psikolog itu - catatan kepribadian dari sekolah menengah pertama juga memberikan keterangan yang sama.

Itulah yang membuat saya kemudian membangun blog ini. Blog yang dibangun di atas kecerobohan dan 'kebodohan' saya selama ini. Saya ingin memberikan semangat dan support untuk kamu yang mungkin memiliki permasalahan kepribadian yang sama seperti saya. Jujur, dalam diri saya, saya ingin berteman, saya ingin membantu dan memberikan manfaat untuk orang-orang di sekitar saya. Namun, pandangan mereka yang demikian membuat saya urung dan merasa takut untuk berteman dengan mereka.

Jadilah, blog ini saya isi dengan apa yang saya miliki dan selama ini saya pikirkan.

Hobi dan Kegemaran

Saya suka buku, suka membaca novel, khususnya novel klasik dan kumpulan cerpen Hamsad Rangkuti. Saya suka film yang langsung habis, kecuali anime (Saya suka meski episode-an). Ohiya, saya suka dan selalu mencari buku 88 Charing Cross Road. Barangkali pembaca yang nyasar kesini memilikinya, saya ingin meminjamnya :). Atau wariskan, atau jual saja ke saya.

Saya penggemar lagu Indie karya Anak Bangsa, khususnya Payung Teduh, Fourtwnty, Figura Renata, Senja, Banda Neira, dkk (Kalau kusebutin satu-satu ga cukup satu paragraf).

Saya juga suka mengikuti komunitas, terutama komunitas pemuda yang fokus pada pengembangan lingkungan dan kemajuan negara dari kaum milenial. Dan komunitas ini dapat menerima saya apa adanya. Syukur saya bisa berteman dengan mereka.

Young on Top Jember
Halu

Wkwkwk... Bukan. Gambar di atas adalah salah satu jepretan saat komunitas yang saya ikuti mengadakan acara berbagi Natal.

Cerita Ngeblog

Awal memutuskan blogging sebenarnya tidak ada niatan sama sekali. Semua karena guru SMP saya, Pak Riamin, mengenalkan dunia blogging pada siswa-siswanya. Sejak itu, saya hanya fokus nulis. Nah, dari itu semua saya mulai menyesal, bahwasanya sejak tahu kita bisa dapat penghasilan dari blogging.

Saya sempat putus nulis di tahun 2016 karena suatu permasalahan kondisi situasi yang tidak mendukung. Dan pertengahan tahun 2017 itulah, saya baru sadar, dan juga mulai menyesal. Seandainya, saya sudah menggeluti bidang ini dari dulu, tata cara blogging yang tepat, mungkin apa yang saya impikan sudah tercapai. Tidak lebih dari itu, saya mungkin tidak terlalu banyak mengeluhnya.

Daripada itu, saya ucapkan terima kasih banyak pada Pak Riamin :). Atas jasa beliau, saya akhirnya mampu menemukan dunia dimana saya benar-benar menikmatinya.

Motivasi Saya Tetap Ngeblog

Untuk motivasi diri sendiri, mungkin karena saya sering menjumpai teman-teman saya yang sukses dengan blog mereka. Saya pun berambisi untuk bisa sukses di jalan ini. Selain alasan itu, saya pun juga menyukai dunia ini, dunia blogging dan dunia menulis.

Melalui hobi ini, saya ingin menebar manfaat untuk orang lain, juga menyampaikan suara-suara dari mereka yang selama ini terpendam, tetapi tak mampu diluapkan.

Dengan Nama Allah!


Ingin bekerja sama dengan Angphotorion, menjadi mitra pembibitan dan grosir anggrek bersama kami?

Kunjungi halaman info Angphotorion di sini.

Kami juga mengadakan program curhat online untuk kamu yang mungkin memiliki masalah dengan kesehatan mental. Kunjungi halaman Curhat bersama Omegarion.